Anies akan berkunjung ke markas Partai Demokrat, bukan untuk membuat pengumuman, melainkan untuk…

Anies akan berkunjung ke markas Partai Demokrat, bukan untuk membuat pengumuman, melainkan untuk…

Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Demokrat, Andi Arief menjelaskan bahwa acara yang akan digelar di Kantor DPP Partai Demokrat, Kamis (2/3/2023) bukan untuk mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Ia mengatakan, Anies hadir hanya dalam rangka dialog dengan tajuk perubahan perbaikan bersama Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Bukan (untuk deklarasi), besok juga ada dialog tentang gagasan perubahan dan perbaikan oleh Anies dan Ketum AHY,” tutur Andi kepada wartawan, Rabu (1/3/2023).

Menurut Andi, selain dialog, Anies nantinya bakal diperkenalkan dengan para anggota majelis tinggi Partai Demokrat.

“Anies akan berkenalan dengan majelis tinggi,” ujarnya.

Sedangkan, saat ditanya mengenai Ketua Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bakal hadir dalam acara atau tidak, Andi belum bisa memastikan.

“Saya belum bisa jawab sekarang, kita lihat besok,” ungkapnya.

Baca Juga: Tiba-tiba Ramai Jual Moge Usai Kasus Rafael Alun, KPK: Sekarang Kami Angkut Nama…

Diketahui, Partai Demokrat akan menggelar dialog gagasan bertajuk perubahan dan perbaikan untuk Indonesia pada Kamis (2/3/2023) besok. Dialog itu akang dilakukan antara Anies Baswedan dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Demokrat berencana menggelar Dialog Gagasan Partai Demokrat memperjuangkan perubahan dan perbaikan untuk Indonesia bersama Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono. Dialog ini akan dilakukan pada hari Kamis, 2 Maret 2023, tepatnya di siang hari,” ujar Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putera kepada wartawan, Rabu (1/3/2023).

Herzaky mengklaim, selama ini, begitu kuat arus perubahan yang berkembang di masyarakat. Ia menilai ada harapan besar Demokrat bisa memperjuangkan aspirasi tersebut.

“Karena itu, Demokrat begitu giat menginisiasi Koalisi Perubahan bersama teman-teman Nasdem dan PKS. Demokrat bersama teman-teman Koalisi Perubahan juga masing-masing sudah mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan sebagai salah satu tokoh perubahan sebagai bakal capres 2024,” katanya.

Baca Juga: Sempat Serang hingga Laporkan Anies ke KPK, Eh Sekarang Ketua DPRD DKI Malah Jadi Panitia Formula E

Ia menyebut, dialog tersebut akan fokus pada konsep, ide, gagasan besar terkait perubahan dan perbaikan yang akan diperjuangkan. Menurutnya, dialog tersebut tidak akan membahas lagi hal-hal teknis.

“Tidak lagi membahas isu-isu teknis, tetapi lebih kepada tawaran perubahan dan perbaikan kepada masyarakat Indonesia, seperti yang selama ini ditunggu-tunggu,” pungkasnya.

#Anies #akan #berkunjung #markas #Partai #Demokrat #bukan #untuk #membuat #pengumuman #melainkan #untuk Anies akan berkunjung ke markas Partai Demokrat, bukan untuk membuat pengumuman, melainkan untuk…

indopulsa logo

Aplikasi jual pulsa & kuota paling murah, voucher game, emoney / uang elektronik, token listrik, voucher internet, tv dan bayar tagihan online paling lengkap di Indonesia dengan sistem satu saldo deposit untuk semua layanan.

Contact

PT. KIOS PULSA INDONESIA

Nguntoronadi RT25 RW01, Kec. Nguntoronadi Kab. Magetan, Jawa Timur 63383